02 Agustus 2011

Dana BOS Naik Bukan Untuk Pegawai

JAKARTA - Wakil Menteri Pendidikan Nasional (Wamendiknas) Fasli Jalal menegaskan, rencana kenaikan anggaran bantuan operasional sekolah (BOS) akan dialokasikan untuk selain kebutuhan belanja pegawai.

"Pembahasan awal pagu indikatif tentang rencana kenaikan dana BOS sedikitnya 30 persen telah dilakukan di tingkat komisi X DPR RI. Kenaikan tersebut akan digunakan untuk biaya operasional selain gaji pegawai," kata Fasli usai mengikuti rapat koordinasi tim koordinasi dan rekonstruksi wilayah pascabencana Merapi di Kementerian Koordinasi Perekonomian, Selasa (2/8).

Sementara itu, kebutuhan dana pendidikan bagi peserta didik akan dipenuhi pemerintah melalui beasiswa. Jika APBN-P telah berjalan, kata Fasli, Kemendiknas akan menaikkan jumlah penerima beasiswa dari tiga juta anak menjadi enam juta anak per tahun. "Total, kami siapkan Rp2 triliun untuk memberi beasiswa kepada anak didik," ujar Fasli.

Mantan Dirjen Pendidikan Tinggi (Dikti) ini mengaku, belum mengetahui pasti dari mana sedikitnya 30 persen dana kenaikan BOS akan diambil. Menurutnya, Kemendiknas akan melihat dulu kenaikan APBN-P yang ada.

"Jika tidak cukup, kami akan berhemat dengan mengurangi anggaran di program-program yang tidak terlalu penting. Tapi yang jelas, kami akan mencukupi dulu dari kenaikan anggaran yang akan kami dapatkan," imbuhnya.

Sukardi Hasan

0 komentar:

Posting Komentar